PANTURA24.COM, BATANG – Calon Bupati Batang Fauzi Fallas mendatangi sejumlah pasar untuk menyerap aspirasi dari pedagang maupun pembeli. Sebelumnya aksi serupa juga dilakukan kepada nelayan dan pekerja galangan kapal.
Dari berbagai interaksi dengan masyarakat berbagai latar belakang tersebut memunculkan dialog dua arah yang menjadi langkah strategis dalam memecahkan persoalan dengan menyingkronkannya dengan program- program yang telah dipersiapkan.
“Kami mendatangi mereka itu untuk lebih dekat dan paham persoalan yang ada di bawah. Tujuannya agar kami bisa mengambil kebijakan yang cepat dan tepat bila terpilih nanti,” katanya di Pasar Batang beberapa waktu lalu.
Di Pasar Batang itulah pihaknya mendapatkan berbagai curhatan pedagang yang mengeluhkan kondisi pasar yang makin sepi. Salah satu yang disinggung para pedagang adalah masih banyak penjual yang menggelar dagangan di luar pasar sehingga mempengaruhi omset
“Jadi para pembeli itu lebih memilih berbelanja di luar pasar daripada di dalam. Kami para pedagang pemilik lapak maupun kios yang resmi mengalami penurunan penghasilan,” ujar salah satu pedagang meminta solusi.
Mendapatkan curhatan pedagang, Fallas berjanji untuk mencarikan solusi yang adil dengan melibatkan semua pihak agar tidak ada yang merasa dirugikan. Karena pasar adalah pusat ekonomi maka perlu dilakukan penataan agar pembeli mau kembali masuk ke dalam.
Ia bertekad penataan kembali Pasar Batang bakal menjadi salah satu prioritas bila dirinya terpilih nanti. Demikian juga dengan prioritas anggaran perbaikan pasar akan dialokasikan.
“Karena pedagang sudah ditarik retribusi maka hasilnya harus dikembalikan lagi dalam bentuk perbaikan maupun menambah fasilitas agar pasar menjadi tempat yang nyaman untuk mengais rezeki,” tukasnya.
Selain Pasar Batang, politikus senior PKB itu juga menyambangi Pasar Warungasem dan Bandar. Di dua tempat itu dirimya kembali mendapati keluhan yang sama terutama kondisi infrastruktur pasar yang disebut pedagang banyak mengalami kerusakan.
“Saat hujan turun atap pasar bocor dan lantai menjadi becek sehingga mengganggu kenyamanan orang belanja. Pasar Warungasem butuh perbaikan secepatnya,” ucap salah satu pedagang.
Hal yang berbeda didapati Calon Bupati Batang 2024 itu saat mengunjungi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Klidang Lor dan pasar ikan beberapa waktu sebelumnya. Kehadiran Fallas disambut meriah oleh warga yang meminta agar kesejahteraan nelayan diperhatikan serta ada kepedulian untuk mengeruk muara sungai yang dangkal sehingga mengganggu keluar masuk kapal.
Permintaan nelayan tersebut direspon serius lantaran program peningkatan kesejahteraan nelayan masuk ke dalam visi misi dan sudah dipersiapkan bila terpilih menjadi Bupati Batang 2024. Ia menilai sektor perikanan merupakan andalan Kabupaten Batang sehingga keberadaan TPI dan pasar ikan juga harus lebih baik kondisinya.
Setelah bertemu nelayan, Fauzi Fallas juga menyempatkan diri berdialog dengan pekerja galangan dan pusat pembuatan vilet ikan yang mengeluhkan pasokan ikan bahan baku vilet terbatas. Kodisi tersebut diperburuk dengan menurunnya jumlah kapal yang melakukan bomgkar ikan di TPI.
“Pasokan bahan baku ikan vilet menurun yang jelas sangat mempengaruhi usaha kami,” kata pelaku usaha kepada Fauzi Fallas.
Menaggapi berbagai keluhan tersebut, Fauzi Fallas berjanji akan menuntaskan persoalan yang dihadapi khususnya masalah ekonomi dan kesejahteraan warga Kabupaten Batang. Pihaknya menginginkan agar Batang bisa bangkit sebagai daerah yang maju dan memili potensi besar untuk lebih berkembang.