PANTURA24.COM, KOTA PEKALONGAN – Ketika memasuki bulan ramadhan bagi kalangan umat muslim khususnya para santri itu sangat istimewa dan sangat dinantikan. karena pada bulan yang mulia ini semua yang beragama islam diwajibkan untuk berpuasa kurang lebih selama sebulan penuh.
Pelaksanaan ibadah puasa adalah salah satu rukun islam yang ke-3 dimulai dari terbitnya matahari sampai terbenamnya matahari. Ritual pada bulan puasa ini menghadirkan suasana yang sangat berbeda dan bisa melatih keimanan pada diri sendiri. Sebab semua ibadah pada bulan puasa ini pahala akan dilipat gandakan dan dapat melatih keikhlasan ibadah pada seseorang.
Kehadiran bulan ramadhan dalam pondok pesantren sangat dinantikan oleh para santri. Sebab, pada bulan ramadhan pondok pesantren mengajarkan para santri untuk melatih kesabaran, kejujuran, keikhlasan dan kesalehan dengan cara mengikuti kegiatan pondok, yaitu;
Melaksanakan sholat berjamaah dengan melaksanakan sholat berjamaah para santri bisa melatih kedisiplinan dan membiasakan tepat waktu dalam melakukan sholat 5 waktu. Sebab, dalam hadis Nabi Muhammad SAW yang di riwayatkan oleh imam muslim dijelaskan bahwasanya shalat berjamaah itu lebih utama 27 derajat dibanding sholat sendirian.
Kegiatan pondok pesantren tidak hanya diajarkan sholat 5 waktu saja pada bulan ramadhan, selain itu juga diajarkan melaksanakan sholat sunah tarawih dan witir yang mana keseluruhannya itu ada 23 rakaat. Bahkan dalam kesehatan tubuh sholat sunah tarawih itu dapat membantu proses metabolisme tubuh, menurunkan berat badan, memperlancar sirkulasi darah, meningkatkan kebugaran jasmani, menurunkan resiko penyakit kardiovaskular dan meningkatkan suasana hati. Oleh sebab itu dalam pondok pesantren sangat di anjurkan sekali untuk mengikuti kegiatan ini.
Baca Al-Quran (Tadarusan)
Baca al-quran (tadarusan) dalam kalangan santri sudah lazim didengar apalagi dalam bulan puasa para santri berbondong-bondong untuk memperbanyak bacaan al-quran nya,agar memperlancar bacaan al-quran dan bisa membiasakan membaca al-quran nya, bahkan ada yang berlomba-lomba bersama temannya untuk terlebih dahulu khatam bacaan al-quran nya.
Oleh karena itu dengan membaca al-quran para santri bisa memanfaatkan waktunya dengan baik dan melaksanakan perintah Allah SWT yang tersirat dalam al-quran surah an-naml ayat 91- 92 bahwasanya membaca al-quran itu hukumnya wajib.
Mengaji kitab kuning
Mengaji kitab kuning di pondok pesantren sudahlah sangat masyhur atau sudah popular di dunia santri, apalagi pada bulan ramadhan para santri di pondok pesantren di ajarkan beberapa kitab yang mana kitab itu bisa menamabah pengetahuan atau wawasan untuk santri yang lebih luas dan menjadikan santri itu sukses dengan ilmunya tidak hanya di dunia saja akan tetapi di akhirat juga.
Dengan adanya pembelajaran mengaji kitab kuning di pondok pesantren pada bulan ramadhan para santri dapat meningkatkan kualitasnya dengan lebih berakhlakul karimah dan menjadikan cerminan bagi masyarakat sekitarnya.
Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwasanya pembelajaran di pondok pesantren dapat meningkatkan kualitas Pendidikan karakter santri dengan cara melaksanakan sholat berjamaah, baca al-quran, dan mengaji kitab kuning. Karena, dengan cara itu para santri akan lebih terlatih untuk menjadikan karakter yang lebih baik di dunia maupun di akhirat .
Oleh: Azzakiya Aufa Shalina