Pantura24.com, Kota Pekalongan – Aktivis senior di Kota Pekalongan JBS (47) mengaku siap turun gunung membantu masyarakat membongkar skandal PDAM. Ia mengaku terpaksa muncul lantaran sudah gerah dengan kegaduhan yang tak kunjung reda berkaitan dengan persoalan air.
“Saya siap turun seperti dulu lagi. Banyak pihak yang menginginkan saya mengambil tindakan terkait kegaduhan ini,” ujar JBS, Jum’at (17/2023).
Ia mengatakan akan mendukung dan membantu Bintang Adhiyaksa 23 yang sedang memperkarakan hukum Dirut PDAM. Dulu pun pihaknya sempat mengajukan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN)
Pada saat itu 2018-2019 sudah selangkah lagi kasus itu masuk PTUN. Itu dulu, tapi sekarang persoalannya lain. Sebenarnya banyak sekali masalah di internal PDAM.
“Yang terpenting sekarang ini kembali ke masyarakat, bagaimana pelanggan ini bisa mendapatkan pelayanan yang baik dari PDAM,” jelasnya.
Ia mengaku saat ini sedang melakukan persiapan mengumpulkan tim, kemudian akan berkoordinasi dengan Bintang Adhiyaksa 23 apakah perlu berkolaborasi.
“Saya siap berkolaborasi. Demi masyarakat Kota Pekalongan saya siap saja,” katanya.
Sementara itu melalui pesan suara, Ketua Bintang Adhiyaksa 23, Didik Pramono menyambut baik tawaran dukungan dari aktivis senior Kota Pekalongan.
“Saya senang ada yang mau membantu, mudah-mudahan saja ini jadi pertanda baik bahwa dugaan banyaknya skandal di PDAM bisa diungkap ke masyarakat,” katanya.
Didik mengaku tidak terlalu terburu-buru menyambut tawaran baik tersebut. Yang jelas pihaknya siap bertemu membahas lebih lanjut, adapun yang masih menjadi fokusnya saat ini berkaitan dengan perkembangan dua laporan di Kejaksaan maupun kepolisian.
“Kami masih menunggu perkembangannya, mudah-mudahan ada kabar baik,” tutupnya. (*)