Pantura24.com, Batang – Ada lomba strongman atau manusia terkuat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Batang. Lomba mirip olahraga populer strongman itu manarik sebuah ambulance.
“Beratnya mencapai 2,3 ton. Jadi peserta harus menarik ambulance sejauh 20 meter,” ungkap Kepala Lapas Batang, Rindra Wardhana Sabtu, (22/7/2023).
Lomba menarik ambulance dengan tali tambang diikuti oleh 16 peserta dari warga binaan. Lomba berlangsung di aula Lapas setempat.
Rindra menyebut lomba menarik ambulance menjadi kegiatan menyambut Hari Jadi Kemenkumham ke-78 pada 19 Agustus 2023 mendatang.
Pihaknya berharap Koni dan Disparpora ke depan bisa menggelar lomba yang sama atau mirip strongman pada Hari Jadi Kabupaten Batang.
“Nanti bisa kita agendakan even apa itu strongman seperti apa,” katanya.
Dari 16 peserta menarik ambulance terdapat satu warga binaan yang mampu mencatatkan diri sebagai yang tercepat sampai ke garis finis dengan waktu kurang dari seperempat menit.
“Tadi waktu yang diraih 24 detik. Sangat berat terutama angkatan pertama. Bobot ambulance 2,3 ton tapi terasa lebih ringan ketika mobil sudah bergerak maju,” tukas pemenang lomba, Muhammad Rizal (39).
Ia mengaku tidak memiliki persiapan khusus menghadapi lomba namun hanya melakukan pemanasan dan berdoa saja. Sementara lawan cukup ketat persainganannya.